Page 2 - Modul Pencemaran Air
P. 2

KATA PENGANTAR




                         Puji syukur kepada Allah SWT yang telah menciptakan seluruh alam dan seisinya.
                  Semua  makhluk  pun  tunduk  dan  mengabdi  hanya  kepada-Nya.  Alhamdulillahi

                 rabbil’alamiin  atas  rahmat  dan  kenikmatan  Allah  SWT,  Penulis  dapat  menyelesaikan

                  Electronic Modul  (E-Modul) berbasis hasil parameter fisis  air. Terima  kasih  disampaikan

                  kepada dosen pembimbing dan dosen penguji yang telah membimbing saya dan memberikan

                  kritik  dan  saran  dalam  mengembangkan  e-modul  berbasis  hasil  parameter  fisis  air  ini.
                  Penulis sadari bahwa adanya kritik dan saran yang membangun, e-modul ini menjadi lebih

                 lengkap  dan  lebih  bermotivasi  sehingga  layak  sebagai  bahan  ajar  di  sekolah.  Semoga  e-

                  modul ini bisa menjadi acuan dalam pengembangan e-modul selanjutnya.

                         E-modul ini digunakan pada pembelajaran IPA yang berisikan materi pencemaran air

                  dan akan digunakan oleh peserta didik kelas VII. E-modul ini terdapat soal dengan literasi

                  lingkugan.  E-modul  ini  ditujukan  sebagai  pendamping  buku  cetak  kelas  VII  yang  telah
                  digunakan  di  sekolah.  Dengan  adanya  e-modul  berbasis  hasil  parameter  fisis  air  ini

                  diharapkan  peserta  didik  lebih  memahami  pembelajaran  IPA  dan  aplikasinya  dalam
                  kehidupan.








                                                                          Bengkulu,                 2022


                                                                          Penulis


















                                                                                                              ii
   1   2   3   4   5   6   7