Page 4 - LKPD ALIYAH RUMINI LARASATI_PELUANG
P. 4
LKPD DIGITAL
Pengertian
LKPD digital merupakan sebuah bentuk
penyajian bahan ajar yang berisikan animasi, gambar
dan video yang disusun secara terstruktur kedalam
unit pembelajaran dengan format digital sehingga
membuat pengguna lebih interaktif dengan program.
Langkah-Langkah CTL
Berikut langkah-langkah yang dilakukan
dengan pendekatan Contextual Teaching and Learning
(CTL):
a. Konstruktivisme; membantu peserta didik dalam
mengkonstruksi pemikirannya berdasarkan
pengalaman yang telah mereka miliki.
b. Menemukan; menuntun peserta didik untuk
menemukan konsep pembelajaran.
c. Bertanya; melalui bertanya diharapkan dapat
melatih peserta didik untuk kreatif dan
membangkitkan rasa keingintahuaan peserta didik.
d. Masyarakat Belajar; membantu peserta didik untuk
berdiskusi, saling berbagi dalam kelompok atau
teman sebangku untuk memecahkan suatu
persoalan.