Page 15 - EDUKASI EKONOMI PRAKTIS
P. 15

organizations manage their employees, because creating meaningful work and otherwise
               keeping employees happy is central to fostering organizational effectiveness”.

                    Seringkali organisasi mengalami kendala serius dalam mengelola karyawan bekerja
               secara optimal. Senada dengan Simon (1997) bahwa “the basic challenge for all
               organizations is “inducing their employees to work toward organizational goals”. Padahal
               untuk mencapai kesuksesan jangka panjang dan berlanjut, organisasi memerlukan PSDM
               yang menciptakan kerja berarti (sesuai bakat dan kompetensi karyawan). Selain bakat dan
               kompetensi, organisasi perlu memperhatikan aspek ketahanan atau ketangguhan karyawan
               dalam bekerja agar suatu organisasi tetap eksis dalam jangka panjang.

                    Banyak organisasi bisnis kompetitif yang muncul belakangan ini. Akan tetapi,
               keberadaan organisasi-organisasi bisnis tersebut tidak bertahan lama. Hal ini karena,
               pengusaha tidak memperhatikan aspek ketahanan atau ketangguhan karyawan dalam
               perekrutan. Padahal selain bakat dan keterampilan suatu pekerjaan sangat membutuhkan
               ketahanan dalam bekerja. Uraian ini ingin mengulas pentingnya memperhatikan karyawan
               yang memiliki ketahanan atau ketangguhan dalam bekerja.


               Pengembangan Sumber Daya Manusia

               Pengembangan sumber daya manusia adalah suatu upaya untuk mengembangkan kualitas
               atau kemampuan sumber daya manusia melalui proses perencanaan pendidikan, pelatihan dan
               pengelolaan tenaga atau pegawai untuk mencapai suatu hasil optimal1 Armstrong
               menyatakan: “Pengembangan sumber daya manusia berkaitan dengan tersedianya
               kesempatan dan pengembangan belajar, membuat program-program training yang meliputi
               perencanaan, penyelenggaraan, dan evaluasi atas program-program tersebut”. McLagan dan
               Suhadolnik mengatakan: Pengembangan sumber daya manusia adalah pemanfaatan pelatihan
               dan pengembangan, pengembangan karir, dan pengembangan organisasi, yang terintegrasi
               antara satu dengan yang lain, untuk meningkatkan efektivitas individual dan organisasi.
               Mondy and Noe mengatakan: Pengembangan sumber daya manusia adalah suatu usaha yang
               terencana dan berkelanjutan yang dilakukan oleh organisasi dalam meningkatkan

               Pengertian dan Karakteristik SDM
                 Menurut Chiavenato: SDM adalah individu-individu yang bekerja dalam suatu organisasi
               dan memiliki kemampuan, keterampilan, dan pengetahuan yang dapat dikembangkan untuk
               mencapai tujuan organisasi. Karakteristik Sumber Daya Manusia (SDM) menurut Chiavenato:
               1)  Individu: SDM terdiri dari orang-orang yang unik dengan latar belakang, kepribadian, dan
                    potensi yang berbeda-beda.
               2)  Anggota organisasi: SDM bekerja dalam suatu sistem organisasi yang memiliki struktur,
                    budaya, dan tujuan bersama.
               3)  Memiliki kemampuan: SDM memiliki kemampuan bawaan atau yang diperoleh melalui
                    pendidikan dan pelatihan.
               4)  Memiliki  keterampilan:  SDM  memiliki  keterampilan  teknis  dan  interpersonal  yang
                    diperlukan untuk menjalankan tugasnya.





                                                           13
   10   11   12   13   14   15   16   17   18   19   20