Page 27 - PEDOMAN MAGANG Fakultas Syariah IAIN Metro
P. 27
4. Teknologi Informasi Komunikasi di
Lembaga Pemerintah
5. Pengelolaan Dokumentasi dan
Informasi Hukum
2) Memberikan bimbingan dan motivasi agar mahasiswa aktif mengikuti
magang
3) Mengkoordinir dan atau mengarahkan pelaksanaan magang.
4) Memberikan penilaian kepada peserta yang dibimbingnya untuk selanjutnya
dilaporkan kepada panitia pelaksana.(Lampiran 3,4,5)
5) Menandatangani logbook kegiatan magang.
H. Mahasiswa
Mahasiswa dalam pedoman ini adalah peserta magang yang relah memenuhi
syarat mengikuti magang yang memiliki peran dan tugas sebagai berikut:
1) Mahasiswa peserta magang harus mengikuti program magang selama empat
bulan yang diasumsikan 16 kali tatap muka perkuliahan .
2) Mahasiswa peserta magang wajib mengikuti dengan aktif seluruh rangkaian
kegiatan magang sejak pembekalan, pelaksanaan di lapangan, pendamingan
penyusunan artikel sampai dengan pelaporan
3) Mahasiswa peserta magang wajib menaati dan melaksanakan tata tertib
yang berlaku pada IAIN Metro.
4) Mahasiswa peserta magang magang peminatan harus menyusun 3 (tiga)
laporan pada akhir pelaksanaan, berupa : Log Book, Laporan akademik
artikel berstandar jurnal dan Laporan Kegiatan.
5) Mahasiswa peserta magang wajib memperhatikan dan melaksanakan
petunjuk yang diberikan Dosen Pembimbing Lapangan dan Praktisi
Pengampu.
6) Mahasiswa peserta magang harus membina hubungan baik dengan semua
pegawai di tempat magang dan bersikap dan bertingkah laku sesuai dengan
kepribadian muslim/muslimah , berpakaian rapi dan wajib mengenakan
Jas Almamater pada setiap kegiatan praktik.
7) Mahasiswa peserta magang yang berhalangan hadir agar memberitahukan
kepada Dosen Pembimbing dan Praktisi Pengampu dibuktikan dengan izin
tertulis. (Lampiran 14)
8) Mahasiswa peserta magang berhak mendapatkan bimbingan dari Praktisi
Pengampu dan Dosen Pembimbing Lapangan, memperoleh nilai mata kuliah
dari konversi kegiatan magang peminatan sebagai bukti telah
menyelesaikan semua tugas dan program magang.
9) Mahasiswa peserta magang akan memperoleh 2 sertifikat bukti telah
magang, dari Fakultas yang ditandatangani oleh Dekan dan dari tempat
magang yang ditandatangani oleh Pimpinan tempat magang.
24