Page 97 - TEORI & PRAKTIS MULTIMEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF
P. 97
On line template: template yang dapat diunduh dari Office.com atau
source yang lain.
4.2.2 Menu-Menu pada PPT
Secara umum menu pada Microsoft PPT terdiri dari file, home, insert,
design, transitions, animations, slide show, view, dan help. Adapun
masing-masing fungsinya dijelaskan berikut ini.
Menu file berfungsi untuk membuat, membuka, menyimpan,
mencetak, mengatur ukuran halaman, dan menutup suatu dokumen.
Menu home berfungsi untuk menambahkan slide baru, mengatur jenis
dan ukuran teks, mengatur paragraf teks, dan lain sebagainya.
Menu insert berfungsi untuk menyisipkan teks, gambar, shapes,
diagram, text box, dan word art. Pada Microsoft 2010 keatas pengguna
dapat menambahkan equation (simbol matematika).
Menu Design berfungsi untuk memperindah tampilan slide dengan
menambahkan background sebagai gambar latar belakang pada slide.
Selain itu, pengguna dapat mengatur ukuran slide sesuai kebutuhan.
88