Page 54 - Flipbook Konsep Perubahan Lingkungan
P. 54

D. Penerapan Intensifikasi


                     Pertanian







                    Penerapan intensifikasi pertanian memang diakui dapat meningkatkan produksi

             pangan, tetapi juga memiliki dampak yang merugikan. Sebagai contoh, penggunaan pupuk


             dan pestisida yang tidak tepat dapat menyebabkan pencemaran lingkungan.
























    Gambar 4. vegetasi alami di lahan yang belum digarap       Gambar 5. pertanian monokultur. Lahan ini hanya ditumbuhi
            tumbuh bermacam jenis tumbuhan                                         oleh tanaman padi
         [Sumber : https://www.life-grassland.info]                           [Sumber : Mackean, 2002: 235]


                    Pembukaan lahan pertanian pada dasarnya menghilangkan banyak tumbuhan liar

             (Gambar 4) dan menggantikannya dengan hanya suatu jenis tanaman, misalnya padi,

             gandum, atau jagung (Gambar 5). Penanaman satu jenis tanaman unggul tertentu dalam

             satu lahan. dikenal dengan nama pertanian monokultur, dapat mengurangi


             keanekaragaman makhluk hidup sehingga keseimbangan ekosistem tidak stabil. Hal itu

             dapat menyebabkan terjadinya ledakan hama (Clegg dan Mackean, 2000).

                    Tekanan yang berlebihan terhadap lahan, misalnya intensifikasi pertanian,

             penggembalaan berlebihan, penggundulan hutan, dan penambangan, dapat menyebabkan

             meluasnya lahan kritis. Dalam jangka panjang. lahan-lahan kritis dapat mengarah ke proses

             terbentuknya gurun (penggurunan atau desertification).


                                                                                    46 |    Biology Digital Book
   49   50   51   52   53   54   55   56   57   58   59