Page 94 - AKIDAH AKHLAK_ MI_ KELAS_III_KSKK_2020_CompressPdf
P. 94
Jika kita mau memberikan bantuan kepada orang lain, maka suatu ketika
kita memerlukan bantuan, maka orang lain pun akan membantu kita. Adanya
tolong menolong akan mendatangkan banyak keuntungan atau hikmah.
Hikmah bersikap tolong menolong adalah:
1. disenangi, dihormati dan dikagumi oleh semua orang
2. memiliki banyak sahabat dan saudara
3. orang yang suka menolong apabila mengalami kesulitan atau musibah,
banyak yang turut memberi bantuan dengan ikhlas, sekalipun tanpa diminta.
4. dicintai Allah, dimudahkan segala urusannya oleh Allah, dan Allah Swt. akan
memberinya rezeki yang mengalir dari segala arah dan tak disangka-sangka.
Akibat tidak memiliki sifat tolong menolong adalah:
1. dianggap sebagai orang yang sombong sehingga dijauhi banyak orang
dan terkucilkan
2. apabila ia mengalami kesulitan atau musibah, tidak ada yang mau
membantu, andaikata ada yang membantu karena terpaksa dan tidak
ikhlas
3. berkah rezekinya dikurangi oleh Allah, sehingga hidupnya tidak bisa
tenang dan selalu gelisah
4. hilangnya rasa kebersamaan diantara teman.
86 AKIDAH AKHLAK MI KELAS 3