Page 3 - Proposal Donatur
P. 3
SEKOLAH MENENGAH
(SMTK) BETHEL Jakarta
K n o w l e d g e . S p i r i t u a l i t y . C h a r a c t e r
TERAKREDITASI "A"
TENTANG
PERMOHONAN BANTUAN DANA -
MENJADI DONATUR
SMTK Bethel Jakarta berkomitmen menjadi lembaga pendidikan yang mau
memberikan pendidikan bagi siapapun tanpa memandang statusnya. Keinginan
kami, seluruh anak dapat mendapatkan pendidikan yang layak tanpa melihat
status ekonomi keluarganya. Disini, anak diperlengkapi dengan pengetahuan
umum dan alkitabiah, dibina kehidupan kerohaniannya, dibentuk spiritualitasNYA
dengan menanamkan nilai-nilai kristiani dan etika yang baik. Sehingga dewasa
nanti, nilai-nilai ini tertanam dan menjadi kebiasaan hidup yang baik.
Keinginan ini ditunjukkan dengan terus menaikkan standar pendidikan Sekolah
dan mutu sumber daya manusia di dalamnya. Pengelolaan kurikulum yang tepat
guna bagi kebutuhan zaman dan mempertahankan standar unggul di dalamnya.
Mencoba menembus paradigma lama yang mengatakan "lulusan sekolah ini hanya
diterima di jurusan teologi saja nantinya" dengan membuktikan bahwa saat ini
sudah masuk dalam Lembaga Masuk Perguruan Tinggi Negeri (LTMPT) dan
mendapat kuota pada jalur SNMPTN.
Untuk sampai kesana, banyak sekali yang harus dicapai dan dilakukan, semua
daya telah diupayakan, dan apabila hari ini SMTK Bethel Jakarta ada pada titik ini,
tentunya ini juga berkat doa dari semua orang.
Tetapi, doa saja tidak cukup. Jika pepatah mengatakan "Ora Et Labora" maka kami
sudah melaksanakan keduanya, "berdoa dan bekerja. Hanya saja semua usaha ini
dapat terwujud dengan banyak faktor dan dukungan, salah satunya dukungan
dana.
Peserta Didik disini datang dari berbagai daerah. Beberapa adalah anak-anak
hamba Tuhan dari daerah yang nantinya akan kembali ke penggembalaan daerah.
PERMOHONAN BANTUAN DANA - MENJADI DONATUR || 2