Page 15 - Alya Jatnika_1107619037_Revisi
P. 15
Tahukah Kamu?
Bermain Peran Kegiatan Ekonomi
Sekarang kalian akan bermain peran sebagai pelaku kegiatan ekonomi.
Berkumpulah bersama kelompok yang sudah ditentukan.
(Suatu pagi yang cerah, Bu Dewi datang ke pabrik roti milik Pak Tono.)
Bu Dewi : "Selamat pagi, Pak Tono. Apakah roti ini hasil produksi
terbaru dari pabrik milik Anda?."
Pak Tono : "Selamat pagi, Bu Dewi. Betul, itu adalah jenis roti baru yang
diproduksi di pabrik saya."
Bu Dewi : "Menarik, berapa harga per roti?."
Pak Tono : "Harganya Rp5.000, per roti. Kami menawarkan diskon
jika Anda membeli 20 roti atau lebih."
Bu Dewi : "Baik, saya ingin membeli 30 roti."
Pak Tono : "Terima kasih, Bu Dewi. Semoga pelanggan Anda menyukai
roti baru dari pabrik saya ini."
(Setelah mendapatkan roti dari pabrik Pak Tono, Bu Dewi kembali ke
tokonya. Setelah toko dibuka, Pak Andi datang untuk membeli roti.)
Pak Andi : "Selamat pagi, Bu Dewi. Roti baru ini terlihat menarik, berapa
harganya?"
Bu Dewi : "Selamat pagi, Pak Andi. Roti kami Rp6.000, per roti."
Pak Andi : "Berapa jumlah minimal yang harus saya beli?"
Bu Dewi : "Tidak ada, Pak Andi. Anda bisa membeli satu roti pun."
Pak Andi : "Baik, saya beli lima buah roti."
Bu Dewi : "Terima kasih. Total harganya Rp30.000."
Pak Andi : "Sama-sama. Jika roti ini cocok dengan selera saya, saya
akan membelinya lagi.”
Mari berdiskusi dengan kelompok yang telah ditentukan untuk
menjawab pertanyaan di bawah ini!
1. Pabrik roti termasuk kedalam kegiatan produksi. Siapa yang
memproduksi roti pada dialog tersebut?
2. Menjual roti termasuk kedalam kegiatan distribusi. Siapa yang
mendistribusikan roti pada dialog tersebut?
3. Membeli roti termasuk kedalam kegiatan konsumsi. Siapa yang
menjadi konsumen pada dialog tersebut?
12