Page 2 - E-Warta DSCM Kota Wisata Batu Edisi Tahun ke 22 No.15 Tanggal 11 April 2021
P. 2
SUARA
Kebenaran
1 Korintus 15:3 Sebab yang “sangat penting” telah kusampaikan kepadamu, .....
Berita yang sangat penting yang perlu kita ketahui ialah Kematian Kristus dan Kebangkitan-Nya. Ia
mati karena menggantikan kita dan Allah telah membangkitkan-Nya pada hari ketiga. Ia hidup,
kuasa kebangkitan-Nya “dinyatkan” bagi setiap kita.
Pertama
Ia bangkit, berarti Dia hidup. Kita pun akan hidup setelah kita mengalami kematian. Itu sebabnya
rasul Paulus berpesan dalam firman-Nya: “.... Maka Tuhan sendiri akan turun dari sorga dan
mereka yang mati dalam Kristus akan lebih dahulu bangkit.” (1 Tesalonika 4:16b)
Inilah tema kebenaran yang mengatakan kebangkitan-Nya memberikan pengharapan yang pasti.
Kedua
Roh Allah telah membangkitkan Kristus diantara orang mati. Itu sebabnya firman-Nya berkata:
“Hai maut dimanakah kemenanganmu? Hai maut, dimanakah sengatmu? (1 Korintus 15:55)
Sengat maut adalah dosa. Dengan kata lain dosa tidak lagi punya kuasanya dalam kehidupan
kita yang percaya. Sesuai dengan firman-Nya: “.... Roh Dia yang telah membangkitkan Kristus
Yesus dari antara orang mati, akan menghidupkan juga tubuhmu yang fana itu oleh Roh-Nya,
yang diam didalam kamu.” (Roma 8:11)
Ketiga
Iman percaya kita adalah kepada Dia yang benar-benar telah mati karena dosa kita dan benar-
benar bangkit pada hari ketiga.
Itu sebabnya iman kita akan kebangkitan-Nya memberi pengharapan yang pasti, bukan hanya
berharap kepada kehidupan yang sekarang saja, karena itu adalah sia-sia.
Firman-Nya mengatakan: “Jikalau kita hanya dalam hidup ini saja menaruh pengharapan pada
Kristus, maka kita adalah orang-orang yang paling malang dari segala manusia.” (1 Korintus
15:19)
Keempat
Kebangkitan-Nya memberi pengharapan yang pasti tentang kekekalan. Karena Ia mengatakan
bahwa Ia bangkit dan kembali kepada Bapa untuk menyediakan tempat bagi kita.
Firman-Nya mengatakan: Dan apabila Aku telah pergi ke Bapa dan telah menyediakan tempat
bagimu, Aku akan datang kembali dan membawa kamu ke tempat-Ku, (surga) (Yohanes 14:3)
02
02
Warta Jemaat No.
Warta Jemaat No.
Warta Jemaat No. 15 Th. 202115 Th. 202115 Th. 2021 02