Page 82 - 1 E-MODUL INTERAKTIF FIKIH LESTARI_Neat
P. 82
Judul : Penelitian Salat Fardu di Awal Waktu
Tujuan :Menjadi hamba Allah Swt. yang disiplin dan istiqamah dalam melaksanakan
salat fardu di awal waktu.
Petunjuk/Cara Kerja:
1. Buatlah kelompok yang terdiri atas tiga orang.
2. Tunjuklah salah satu anggota untuk menjadi ketua kelompok.
3. Buatlah kerangka penelitian yang dimulai dari latar belakang hingga simpulan hasil
penelitian.
4. Penelitian dengan tema “Salat fardu di awal waktu” dilakukan selama dua minggu.
5. Setiap anggota kelompok diminta untuk mengisi tabel berikut dengan tanda centang
apabila melaksanakan salat fardu di awal waktu.
Waktu Pelaksanaan Salat Awal Waktu Hari Ke-
Salat
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14
Zuhur
Asar
Maghrib
Isya
Subuh
6. Lakukan wawancara dengan anggota kelompok yang pada tabelnya terdapat kotak kosong
(tidak dicentang). Jangan lupa untuk mendokumentasikan kegiatan ini, untuk dimuat
dalam lampiran laporan penelitian.