Page 79 - Buku Literasi Informasi
P. 79

  Disusun secara logis


                            Ditulis dari sudut pandang yang konsisten atau tidak berubah-

                              ubah.


                            Memperhatikan  perpindahan  antar  paragraf  yang  baik

                              sehingga mudah diikuti.



                   Organization (Organisasi)

                          Organisasi  atau  susunan  dalam  suatu  tulisan  biasanya  sangat


                   ditentukan oleh kerangka isi (outline) tulisan itu sendiri. Bagi penulis

                   pemula, kerangka isi atau outline tersebut wajib dibuat terlebih dahulu

                   untuk kita jadikan panduan dalam menulis. Outline yang baik dibuat


                   berdasarkan  pada  kalimat  topik  atau  tujuan  yang  telah  kita  buat

                   sebelumnya. Gagasan yang ingin kita tulis kita susun mulai dari yang


                   paling penting sampai kepada yang kurang penting; dari yang umum ke

                   yang  khusus  atau  bisa  sebaliknya;  bisa  juga  menurut  urutan  sebab

                   akibat,  urutan  kronologis,  atau  menurut  perbandingan.  Namun


                   demikian, outline yang kita buat tersebut bukanlah barang mati yang

                   tidak bisa berubah. Dalam perjalanan penulisan, kita bisa memodifikasi

                   outline  yang  telah  kita  buat  sesuai  dengan  perkembangan  dan


                   informasi-informasi yang baru kita peroleh.



                          Contoh kerangka isi dapat dilihat pada gambar berikut:









                                                             67
   74   75   76   77   78   79   80   81   82   83   84