Page 54 - MAJALAH RETORIKA BINEKA
P. 54

APA SAJA
                                       APA SAJA
                                      YANG HARUS DIPERHATIKAN
                                       YANG HARUS DIPERHATIKAN

                                      SAAT TAMPIL BERPIDATO?
                                       SAAT TAMPIL BERPIDATO?
             j a g o b e r p i d a t o . m y .i d






                                                    Saat akan tampil berpidato,
                                                    Saat akan tampil berpidato,
                                                    maka seharusnya kamu memperhatikan
                                                    maka seharusnya kamu memperhatikan
                                                    beberapa hal pada ASPEK KEBAHASAAN
                                                    beberapa hal pada ASPEK KEBAHASAAN
                                                    dan ASPEK NONKEBAHASAAN , lho!
                                                    dan ASPEK NONKEBAHASAAN , lho!



                                                                                                Aspek

                                                                                           Kebahasaan


                   1   INTONASI
                       Kamu harus memperhatikan nada suara, irama bicara,

                       dan alunan nada. Sebaiknya saat kamu berpidato suara
                       tidak  datar,  tetapi  berirama  agar  pendengar  tidak
                       merasa bosan.



       2 ARTIKULASI / PELAFALAN
            Setiap  kata  yang  diucapkan  saat  berpidato  harus  kamu
            ucapkan  dengan  jelas  dan  benar.  Hal  ini  agar  pendengar

            mudah memahami isi pidato yang kamu sampaikan.


                    3    STRESSING / PENEKANAN

                         Lakukan  penekanan  pada  kata-kata  tertentu  yang
                         kamu ucapkan untuk menunjukkan penegasan maksud,
                         sehingga mampu meyakinkan pendengar.


       4 PHRASING / JEDA

            Kamu perlu memberi jeda sesuai kalimat yang diucapkan agar
            dapat  dipahami  pendengar  dengan  cepat  dan  tepat.  Hal  ini
            agar pendengar tidak keliru menafsirkan maksud pembicaraan.


                    5    INFLEKSI / LAGU KALIMAT

                         Sebaiknya  hindari  pengucapan  dengan  nada  suara
                         yang  sama  tiap  kalimat.  Kamu  bisa  mengucapkan
                         kalimat sesuai nada agar nyaman didengar.





    41
   49   50   51   52   53   54   55   56   57   58   59