Page 235 - Modul PJJ IPS 8 genap
P. 235

Sumber: https://www.kompas.com/sumpah-pemuda-menandai-periode-penegas-kemerdekaan-
                                                          bangsa
                       Gambar 6.1.1. Diorama Kongres Pemuda di Museum Sumpah Pemuda, Jalan Kramat Raya, Jakarta
                                                          Pusat

                   Perhatikan gambar di atas! Siapakah mereka? Apa yang sedang dilakukan? Gambar di
                  atas merupakan diorama atau miniatur untuk menggambarkan suatu adegan konggres
                  pemuda  Indonesia  di  tahun  1928.  Para  pemuda  bertekad  memulai  jalan  baru  dalam
                  mengusir penjajah. Jalan yang berbeda dengan jalan yang dipakai para pemimpin dan
                  tokoh  masyarakat,  dan  tokoh  kerajaan  sebelum  abad  XX.  Para  pemuda  bersatu
                  mengikrarkan sumpah pemuda sebagai tonggak perjuangan mengusir penjajah dengan
                  gelora pergerakan nasional,  baik  penjajah  Belanda maupun Jepang. Materi  ini sangat
                  penting untuk di pelajari Ananda. Disamping Ananda mendapat pengetahuan, juga akan
                  menambah persatuan, cinta, dan bangga menjadi Anak Indonesia.






                      Pembelajaran 1 Perlawanan terhadap Kolonialisme dan Imperialisme



                     A.  Tujuan Pembelajaran

                         Setelah mempelajari pembelajaran 1 pada modul ini, diharapkan Ananda
                         dapat:
                         1.  Menganalisis    faktor  kegagalan  perlawanan  mengusir  imperialisme  dan
                            kolonialisme di berbagai daerah dengan benar
                         2.  Menganalisis latar belakang munculnya nasionalisme Indonesia dengan benar











    217            Modul PJJ Mata Pelajaran IPS – Kelas VIII Semester Genap
   230   231   232   233   234   235   236   237   238   239   240