Page 73 - e-BOOK SISWA MATERI RAGAM GEJALA SOSIAL
P. 73

Contohnya:  pengemudi  yang  sesekali  melanggar  lalu

                             lintas.
                          b) Penyimpangan sekunder, penyimpangan yang dilakukan
                             secara  terus  menerus  sehingga  para  pelakunya  dikenal

                             sebagai  orang  yang  berperilaku  menyimpang.  Misalnya
                             orang  yang  mabuk  terus  menerus.  Contoh  seorang  yang
                             sering  melakukan  pencurian,  penodongan,  pemerkosaan

                             dan sebagainya.
                         Sedangkan  menurut  pelakunya,  penyimpangan  dibedakan
                         menjadi dua, yaitu:
                           1) Penyimpangan individual, penyimpangan yang dilakukan

                               oleh  seseorang  atau  individu  tertentu  terhadap  norma-
                               norma  yang  berlaku  dalam  masyarakat.  Contoh:
                               seseorang yang sendirian melakukan pencurian.

                           2) Penyimpangan kelompok, penyimpangan yang dilakukan
                               oleh     sekelompok          orang      terhadap       norma-norma
                               masyarakat. Contoh geng penjahat.

                      e.  Teori penyimpangan sosial
                         1) Teori Differential Association
                              Menurut  pandangan  teori  ini,  penyimpangan  sosial

                              bersumber  pada  pergaulan  yang  berbeda  yang  terjadi
                              melalui proses alih budaya (George Ritzer, 2012).
                         2) Teori Labeling

                              Menurut  teori  ini  seseorang  menjadi  menyimpang  karena
                              proses labeling, pemberian julukan, cap, etiket dan merek
                              yang  diberikan  masyarakat  sehingga  menyebabkan

                              seseorang  melakukan  penyimpangan  sosial,  (George
                              Ritzer, 2012).
                         3) Teori Struktur Sosial (Robert K. Merton)
                             Teori  penyimpangan  ini  bersumber  dari  struktur  sosial.

                             Menurut  Merton  terjadinya  perilaku  menyimpang  itu
                             sebagai bentuk adaptasi terhadap situasi tertentu (George
                             Ritzer, 2012).




                                                                                                  64  69
   68   69   70   71   72   73   74   75   76   77   78