Page 56 - E-BOOK EDUKASI CAPD
P. 56
PERAWATAN EXIT SITE YANG SUDAH SEMBUH (RUTIN))
Hal yang perlu diperhatikan:
• Exit site harus dibersihkan setiap hari
• Periksalah kondisi exit site dan tunnel setiap hari sebelum perawatan
• Zat-zat pembersih berikut ini bisa digunakan:
- Sabun anti bakteri dan air
- Iodine
- Chlorhexidine
- Normal saline
• Pilih zat pembersih yang sesuai dengan individu dikarenakan sensitivitas dan alergi kulit
• Untuk menghindari kontaminasi silang
- Sabun cair lebih dipilih daripada sabun batangan
- Zat pembersih tidak boleh dipindahkan dari wadah satu ke lainnya
- Jangan membersihkan secara paksa keropeng/kerak kulit karena bisa membuat
trauma exit site. Lembutkan keropeng itu dengan normal saline atau sabun dan air