Page 73 - BUKU 2. PPR INDUSTRI TK. 1
P. 73
Potensi Dosis Efektif dalam
Pengirim melakukan pemantauan
1 tahun
Lebih besar dari 6 mSv Daerah kerja dan dosis perorangan
1 – 6 mSv Daerah kerja atau dosis perorangan
Pemantauan dosis paparan radiasi akibat kerja diberlakukan kepada:
a. personel Pengirim yang melakukan persiapan pengangkutan zat
radioaktif secara terus-rnenerus;
b. personel Pengirim yang melakukan persiapan pengangkutan zat
radioaktif sewaktu-waktu;
c. personel Pengangkut yang melakukan persiapan pengangkutan zat
radioaktif di fasilitas Pengirim;
d. personel Pengangkut yang melakukan pengangkutan zat radioaktif.
2. Prosedur Penanggulangan Keadaan Darurat
Prosedur penanggulangan kedaruratan meliputi:
a. pertolongan pertama dan penyelamatan korban;
b. pemberitahuan kepada Pengirim dan / atau Penerima, Kepala BAPETEN,
menteri yang menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang
perhubungan, dan instansi lain yang terkait dengan penanggulangan
kedaruratan;
c. identifikasi bahaya dari zat radioaktif yang diangkut;
d. penanganan bahaya radiasi dan penyebaran kontaminasi zat radioaktif;
e. dekontaminasi personel, sarana, dan prasarana yang mencegah
terkontaminasi;
f. pemulihan Bungkusan dan lingkungan hidup;
g. pelaporan.
20 | Pengangkutan Zat Radioaktif, DPK – BRIN, 2023