Page 8 - BUKU 2. PPR INDUSTRI TK. 1
P. 8

BAB II  SISTEM MANAJEMEN DALAM PEMANFAATAN

                                           SUMBER RADIASI


                         Sistem manajemen fasilitas dan kegiatan dalam pemanfaatan tenaga nuklir diatur
                         dalam Perka BAPETEN No.4 Tahun 2010, yang bertujuan menentukan persyaratan

                         untuk  menetapkan,  melaksanakan,  menilai,  dan  secara  berkesinambungan

                         memperbaiki  sistem  manajemen  yang  memadukan  aspek  keselamatan  dengan
                         aspek lainnya seperti kesehatan, lingkungan hidup, keamanan, mutu, dan ekonomi,

                         serta  untuk  memastikan  tidak  ada  kompromi  terhadap  keselamatan,  dengan
                         mempertimbangkan  implikasi  semua  tindakan  dalam  hubungannya  dengan

                         keselamatan secara menyeluruh.


                        A.  Sistem Manajemen

                            1.  Umum



                              Sistem manajemen adalah sekumpulan unsur-unsur yang saling terkait atau

                              berinteraksi untuk menetapkan kebijakan dan sasaran, yang memungkinkan
                              sasaran  tersebut  tercapai  secara  efisien  dan  efektif,  dengan  memadukan

                              semua unsur organisasi yang meliputi struktur, sumber daya, dan proses.


                            Sistem  manajemen  pemanfaatan  sumber  radiasi  meliputi  hal-hal  yang

                            berhubungan  langsung  dengan  keselamatan  atau  merupakan  bagian  dari
                            kerangka kerja manajerial untuk menjamin dan mempertahankan keselamatan.

                            Pemegang Izin berkewajiban menetapkan, melaksanakan, menilai, dan secara
                            berkesinambungan memperbaiki sistem manajemen sesuai tujuan organisasi.


                            Sasaran  utama  sistem  manajemen  ditetapkan  untuk  mencapai  dan
                            meningkatkan keselamatan sebagai prioritas utama dengan cara:

                              •  menyatukan  secara  menyeluruh  semua  persyaratan  untuk  mengelola
                                organisasi;





                                            Sistem Manajemen Organisasi Proteksi Radiasi, DPK – BRIN, 2023                  | 3
   3   4   5   6   7   8   9   10   11   12   13