Page 85 - BUKU 2. PPR INDUSTRI TK. 1
P. 85

6.  Bungkusan zat radioaktif dikategorikan menjadi 3 yaitu kategori I Putih, II

                       Kuning, dan III Kuning.


                                            Tingkat radiasi
                            Kategori       pada permukaan            IA            Keterangan
                                             H (mSv/jam)
                        I Putih                H ≤ 0,005            IA=0

                        II Kuning           0,005  < H ≤ 0,5      0 < IA ≤ 1
                        III Kuning           0,5  < H ≤ 0,2       1 < IA ≤ 10

                        III Kuning            0,2  < H ≤ 10        IA > 10          Bungkusan

                        eksklusif
                        III Kuning            0,2  < H ≤ 10        IA > 10       Pembungkus luar,

                        noneksklusif                                                Peti Kemas

                       IA atau Indeks Angkutan adalah laju dosis pada jarak 1 m dari permukaan

                       bungkusan (mSv/jam x 100).


                   7.  Sebelum diangkut, bungkusan zat radioaktif harus diberi tanda, label, dan
                       atau plakat. Label dilekatkan pada 2 sisi berlawanan pada bungkusan atau

                       pembungkus  luar,  serta  dilekatkan  pada  4  sisi  untuk  peti  kemas.  Dalam

                       pengangkutan, bungkusan harus pula disertai dokumen yang berisi tentang
                       rincian barang kiriman, pernyataan pengirim, informasi untuk pengangkut,

                       pemberitahuan  kepada  instansi  yang  berwenang,  dan  sertifikat  yang

                       disyaratkan.


                   8.  Pemeriksaan untuk keperluan kepabeanan dilakukan di tempat yang tidak

                       mudah dijangkau oleh publik atau dilengkapi dengan penghalang, tersedia
                       perlengkapan  proteksi  radiasi,  dan  dihadiri  oleh  Petugas  Proteksi  Radiasi

                       Pengirim atau Penerima.












                   32 |                                                                   Pengangkutan Zat Radioaktif, DPK – BRIN, 2023
   80   81   82   83   84   85   86   87   88   89   90