Page 9 - RESPONSI PPR INDUSTRI TK. 1
P. 9

RESPONSI 1
                                  PELATIHAN KESELAMATAN RADIASI                  Kode: RES1_IN1-MD1/KNR/DPK/2023
                                   BAGI CALON PETUGAS PROTEKSI                     Halaman : 8 dari 14
                                RADIASI INDUSTRI TK 1 DAN MEDIK TK 1




               15. Pernyataan yang benar terkait dengan dosis efektif:
                     a.  Digunakan dalam perhitungan resiko efek stokastik dalam populasi
                     b.  Perbandingan  resiko  stokastik  pada  organ/jaringan  terhadap  resiko  stokastik  seluruh
                        tubuh

                     c.  Hanya digunakan dalam kasus kecelakaan radiasi massal
                     d.  Dosis yang sudah memperhitungkan jenis radisi dan risiko efek stokastik pada tubuh

               16. Dalam proteksi radiasi, faktor kualitas tergantung pada:
                     a.  Kualitas  radiasi  ditinjau  dari  kemampuannya  untuk  menghasilkan  satu  Rontgen  di
                        udara
                     b.  Banyaknya neutron dari inti bahan yang dilalui oleh radiasi pengion
                     c.  Kerapatan (densitas) dari ionisasi yang ditimbulkan oleh radiasi di udara
                     d.  Kerapatan (densitas) ionisasi yang ditimbulkan oleh radiasi pada jaringan tubuh

               17. Konstanta gamma adalah angka yang menyatakan:
                     a.  Besarnya energi radiasi gamma yang dipancarkan
                     b.  Laju penyinaran (R/jam) oleh 1 Ci aktivitas sumber pada jarak 1 meter
                     c.  Tebal  perisai  yang  harus  dipasang  untuk  menyerap  99,9%  dari  radiasi  gamma  yang
                        dipancarkan
                     d.  Kemampuan sumber radiasi gamma untuk menimbulkan ionisasi persatuan jarak lintasan


               Alat Ukur Radiasi

               18. Memilih alat pemantau dosis perorangan tidak mudah. Persyaratan yang harus dipenuhi agar
                   alat tersebut dapat berfungsi optimal adalah:
                     a.  Respon dosis tergantung pada energi radiasi
                     b.  Harus mampu mengukur dosis dari 10 mSv hingga 5 Sv
                     c.  Respon dosis tidak tergantung pada energi radiasi
                     d.  Responnya dapat dipengaruhi oleh bahan kimia, temperatur, kelembaban dan lain-lain


               19. Penentuan  luas  spektrum  percikan  cahaya untuk  mengukur  dosis  radiasi  yang  diterima  oleh

                   seorang pekerja radiasi, dilakukan pada monitor radiasi jenis:
                     a.  TLD
                     b.  Film badge
                     c.  Dosimeter saku
                     d.  Bukan salah satu dari jawaban tersebut di atas




              Responsi 1, DPK – BRIN, 2023                                                            Halaman 8
   4   5   6   7   8   9   10   11   12   13   14