Page 34 - Modul Elektronik Perakitan Komputer Kelas X
P. 34

b.  Printer

                                     Printer adalah perangkat keras output yang menghasilkan teks dan grafis
                              pada sebuah media fisik seperti kertas atau film. Faktor yang menentukan kualitas

                              printer adalah resolusinya. Resolusi printer diukur dengan jumlah titik per inch
                              (dpi/dot  per  inch)  yang  dapat  dicetak  oleh  sebuah  printer.  Kecepatan  printer

                              diukur dengan jumlah halama yang dapat dicetak printer tiap menit.


















                 Gambar 18. Printer (Sumber : https://tekno.kompas.com/read/2021/02/05/18320027/printer-

                              canon-pixma-pro-200-meluncur-di-indonesia-punya-8-warna-tinta)




                   4.  Media penyimpanan
                          Media  penyimpanan  merupakan  perangakat  keras  komputer  yang  berfungsi

                       menyimpan data dan program. Terdapat 3 kategori media penyimpanan data adalah sebai
                       berikut :

                       a.  Media Penyimpanan Magnetik

                              Media  penyimpanan  magnetik  terdiri  dari  motor  driver  yang  berpurtar  dengan
                          kecepatan  yang  sangat  tinggi  dan  sebuah  read-write  head.  Head  ini  berfungsi

                          mengakses  dari  satu  track  ke  track  yang  lainnya.  Penyimpanan  magnetik  memiliki
                          kelebihan pada kapasitas penyimpanan yang besar sedangkan kekuangannya ada pada

                          harganya  lebuh  mahal.  Contoh  media  penyimpanan  magnetik  antara  lain,  disket,
                          harddisk, flashdisk, memory card, dan zip driver.








                                                                                                           25
   29   30   31   32   33   34   35   36   37   38   39