Page 16 - E-MODUL
P. 16
B. Pembuktian Teorema Pythagoras
Langkah 1 Memahami Masalah Kontekstual
Dalam kehidupan sehari-hari banyak kita jumpai berbagai permasalahan
yang menerapkan pembuktian teorema pythagoras salah satunya bisa kita
lihat dalam ilustrasi berikut:
Sebuah kapal berlayar sejauh 100 km ke arah barat, kemudian berbelok ke
arah selatan sejauh 75 km. Jarak terpendek kapal tersebut dari titik
keberangkatan adalah ….
Sumber: https://ihram.republika.co.id/
Gambar 1.4 Kapal sedang berlayar
Langkah 2 Menjelaskan Masalah Kontekstual
Dari permasalahan pada gambar di atas dapat dijelaskan bahwa Jarak
terpendek kapal tersebut dari titik keberangkatan adalah sisi miring dari
segitiga siku-siku. Pada segitiga siku-siku dengan sisi miringnya (sisi
terpanjang) adalah c dan dua sisi lainnya adalah a dan b. arah terpendek
tersebut dari titik keberangkatan dapat dicari dengan menggunakan teorema
pythagoras. Dapat diilustrasikan seperti gambar di bawah ini:
8 Matematika SMP/MTs Kelas VIII