Page 42 - E-Handout Bioteknonlogi Kelas X
P. 42
E-Handout Bioteknologi
Glosarium
Bioremediasi : Membersihkan lingkungan dari penyebab polusi dengan
memanfaatkan populasi mikroba.
Bioteknologi : Aplikasi prinsip-prinsip dasar sains dan perekayasaan atas
proses material dengan bantuan agen biologi untuk
menghasilkan berbagai produk dan jasa bagi kepentingan
hidup manusia.
DNA : Deoxyribonucleic Acid (Asam deoksiribo nukleat); tempat
penyimpanan informasi genetik.
Eksplan : Potongan atau bagian tubuh tumbuhan yang akan
dikembangkan dalam kultur jaringan.
Fusi : Penggabungan dua sel dari jaringan yang sama atau dua
sel dari organisme yang berbeda dalam suatu medan
listrik.
Hibridoma : Sel-sel hasil fusi dua sel dari organisme yang sama atau
ber beda.
Kalus : Sekumpulan sel hasil perkembangan dari eksplan yang
belum mengalami diferensiasi.
Kloning : Upaya mengembangbiakkan hewan atau tumbuhan
secara tidak kawin dan menghasilkan keturunan yang
identik secara genetik.
Kultur jaringan : Proses perbanyakan tumbuhan secara vegetative dengan
perbanyakan sel tubuh pada media kultur yang steril dan
terkontrol.
Plantlet : Tanaman kecil.
Plasmid : Molekul DNA kecil berbentuk lingkaran sebagai kromosom
ekstra yang dapat berekspresi secara otonomi di dalam sel
bakteri.
Rekayasa : Usaha mengubah atau memanipulasi bahan atau materi
genetika genetik organisme secara in vitro.
Transgenik : hasil rekayasa genetika; organisme yang menerima gen-
gen dari spesies yang lain.
30 Biologi untuk SMA/MA kelas X

