Page 21 - Interaksi Social
P. 21
Akomodasi
Akomodasi adalah proses penyesuaian diri individu atau
kelompok manusia sebagai upaya untuk mengatasi
ketegangan. Tujuannya mengurangi perbedaan pandangan dan
pertentangan politik serta untuk mencegah terjadinya konflik.
Bentuk – bentuk Akomodasi
a. Koersi, yakni bentuk akomodasi yang berlangsung karena paksaan
kehendak suatu pihak terhadap pihak lain yang lemah dengan
didominasi suatu kelompok atas kelompok lain.
b. Kompromi, yakni bentuk akomodasi di mana pihak-pihak terlibat
perselisihan saling meredakan tuntutan sehingga tercapai suatu
penyelesaian bersama dengan cara kompromi.