Page 27 - ilovepdf_merged (6)
P. 27
Menulis naskah drama berdasarkan pengalaman
pribadi
Kegiatan:
1. Kamu memilih salah satu pengalaman yang paling berkesan dalam kehidupanmu
(media buku harian).
2. Kamu dapat juga memilih salah satu pengalaman pribadi orang lain yang berkesan
dan menarik (media rubrik curhat dari majalah atau koran).
3. Kemudian kamu mengidentifikasi peristiwa-peristiwa yang menarik dan berkesan
dan pernah dialami berdasarkan buku harian maupun rubrik curhat berdasarkan
pertanyaan 5W+1H.
4. Lalu kamu mengidentifikasi peristiwa-peristiwa penting dalam cerita (peristiwa
awal, peristiwa inti, dan peristiwa akhir).
5. Setelah proses identifikasi selesai, selanjutnya kamu menentukan tema
6. Setelah itu, kamu menentukan konflik cerita.
7. Membuat sinopsis.
8. Kemudian memilih dan menentukan peran dan sifat tokoh.
9. Lalu merancang alur dan latar.
10. Setelah itu, menulis dialog tematis.
11. Langkah terakhir adalah menulis dialog sesuai dengan perkembangan konflik.