Page 30 - BAB I.cdr
P. 30
TEKNIK FONDASI I
RANGKUMAN
• Fondasi adalah suatu konstruksi pada bagian dasar
struktur/bangunan (sub structure) yang berfungsi meneruskan
beban secara merata dari bagian atas struktur/bangunan
(upper structure) kelapisan tanah yang berada di bagian
bawahnya tanpa mengakibatkan Keruntuhan tanah, dan
Penurunan (settlement) tanah/Fondasi yang berlebihan.
• Fondasi dapat dibedakan menjadi dua, yaitu Fondasi dangkal
(shallow foundations) dan Fondasi dalam (deep foundations)
• Fondasi dangkal (shallow foundation), seperti misalnya
Fondasi setempat (single footing), Fondasi menerus
(strip/continuous footing), Fondasi pelat (plate foundation),
Fondasi rakit (raft foundation)
• Fondasi dangkal (shallow foundation), seperti misalnya
Menurut (Terzaghi and Peck 1967)
Fondasi setempat (single footing), Fondasi menerus
(strip/continuous footing), Fondasi pelat (plate foundation),
Fondasi rakit (raft foundation).
• Faktor dalam pemilihan jenis Fondasi, didasarkan atas :
(a) Fungsi bangunan, dimana bangunan penting akan dibuat
dengan keamanan lebih terjamin, daripada yang kurang
penting Beban yang harus dipikul.
(b) Keadaan tanah dasar.
(c)Biaya pembuatan Fondasi dibandingkan dengan biaya
pembuatan bangunannya.
(d)Jenis-jenis keadaan tanah dasar yang mempengaruhi tipe
Fondasi.
30
Bahan Ajar Teknik Fondasi I | S1 PTB UNJ