Page 2 - 2.KEKONGRUENAN DAN MANFAATNYA
P. 2
KEKONGRUENAN
KEKONGRUENAN DAN MANFAATNYA (1)
Kekongruenan pada dua bangun datar
dapat digunakan untuk menentukan panjang
sisi atau besar sudut yang belum diketahui
ukurannya pada salah satu bangun. Hanya saja
kita harus dapat membuktikan bahwa
keduanya kongruen terlebih dahulu.
Jika kedua bangun ternyata tidak
kongruen maka kita tidak dapat menggunakan
perbandingan sisi – sisi yang bersesuaian
maupun sudut – sudut yang bersesuaian.
Berikut ini akan dibahas contoh – contohnya
satu per satu.
A. Menentukan Panjang Sisi dan Besar Sudut
pada Bangun Datar yang Kongruen.
Bangun datar yang dimaksud antara lain
persegi, persegi panjang, lingkaran, trapesium,
jajargenjang dan segitiga. Syarat – syarat dua
buah bangun datar yang kongruen, yaitu:
1. Sisi – sisi yang bersesuaian sama panjang.
2. Sudut – sudut yang bersesuaian sama
besar.