Page 84 - E-BOOKLET_DASAR DASAR AKUNTANSI KEUANGAN 3 Mei 2023
P. 84

A. Jurnal Penutup

                        Setelah  menyusun  kertas  kerja  dan  laporan  keuangan,  maka  siklus  selanjutnya  ialah
                  membuat jurnal penutup. Hal ini untuk mengakhiri pencatatan jurnal umum dan buku besar

                  pada akhir periode akuntansi.  Jurnal penutup adalah jurnal yang dibuat pada akhir periode
                  akuntansi yang bertujuan menutup akun-akun nominal (pendapatan dan beban ), akun ikhtisar

                  laba rugi dan menutup akun prive yang didebet jadi di kredit dan sebaliknya yang di kredit jadi
                  di  debit  sehingga  akun-akun  tersebut  menjadi  nol.  Langkah  –  langkah  penyusunan  jurnal

                  penutup:

                  1) Menutup semua akun pendapatan
                        Pendapatan utama perusahaan dagang diperoleh dari penjualan. Oleh karena itu, akun
                  penjualan ditutup dengan mendebet akun penjualan dan mengkredit akun ikhtisar laba/rugi.












                  2) Menutup semua akun beban
                        Pembelian  termasuk  beban  utama  yang  dikeluarkan  perusahaan  dagang  untuk
                  memperoleh barang dagangan. Oleh karena itu, pembelian atau harga pokok penjualan ditutup
                  dengan memindahkan saldo akun beban yang sebenarnya di debet ke sebelah kredit ke akun
                  ikhtisar laba/rugi.















                  3) Menutup akun Ikhtisar Laba Rugi

                        Selisih antara ikhtisar laba/rugi sisi debet dan sisi kredit ditutup ke akun modal. Jika
                  selisih ikhtisar laba/rugi di sebelah debet berarti perusahaan memperoleh laba. Jurnal penutup

                  yang dibuat :








                  Jika selisih iktisar laba/rugi di sebelah kredit berarti perusahaan menderita kerugian.



                                         Dasar-Dasar Akuntansi Keuangan (Siklus Akuntansi Perusahaan Dagang)   | 79
   79   80   81   82   83   84   85   86   87   88   89