Page 29 - e-lkpd pencemaran lingkungan
P. 29
KEGIATAN PEMBELAJARAN 3
PENCEMARAN TANAH
TUJUAN PEMBELAJARAN
Setelah mempelajari konsep pencemaran tanah, peserta didik diharapkan mampu:
1. Menyimpulkan pengertian pencemaran tanah
2. Menganalisis faktor penyebab dan dampak pencemaran tanah
3. Merumuskan pemecahan masalah yang bisa dilakukan untuk mengatasi
pencemaran tanah yang terjadi di lingkungan sekitar
Orientasi Masalah
Gambar 7. Tumpukan Sampah di Tepi Pantai Padang
Sumber: https://bit.ly/3VbiQab
Wisatawan mengeluhkan tumpukan sampah yang berada di Pantai Padang dekat
kawasan Masjid Al-Hakim. Keberadaan sampah tersebut mengganggu kenyamanan
pengunjung dalam menikmati keindahan pantai dan masjid yang menjadi ikon wisata
halal tersebut. Seperti apa dampak yang dapat ditimbulkan oleh hal tersebut? Agar
kalian dapat memahaminya, simak dengan saksama ya.
28