Page 23 - E-BOOK EVALUASI PROGRAM_RAHMA NUR NAZMI
P. 23

MATERI POKOK 2 PROGRAM DASAR PROMOSI KESEHATAN DI
                                                    LAYANAN PRIMER
                            Indikator Keberhasilan : Setelah mengikuti pembelajaran ini, peserta didik
                          diharapkan mampu menjelaskan Program dasar promosi Kesehatan di layanan
                                                            primer


                                                            BAB I



                                                      PENDAHULUAN


                        1.1 Latar Belakang



                               Promosi  kesehatan  merupakan  suatu  upaya  yang  bertujuan  untuk
                        meningkatkan  kemampuan  pola  hidup  masyarakat  melalui  pembelajaran  yang

                        dapat  memperbaiki  kehidupan  diri  sendiri  dan  dapat  mengembangkan  kegiatan
                        yang  berasal  dari  kemampuan  masyarakat.  Promosi  kesehatan  sangat  berkaitan

                        dengan sosial budaya ditempat dan semua kegiatan telah didukung oleh kebijakan

                        publik kesehatan.


                               Layanan primer adalah pelayanan di mana kontak pertama pasien dengan
                        professional kesehatan terjadi di komunitas tertentu. Sehingga perlu dilengkapinya

                        sarana dan prasarana di layanan primer. Tidak hanya mengobati, tenaga kesehatan

                        di  layanan  primer  juga  menjadi  advokat  di  bidang  kesehatan  bagi  pasien,
                        mendampingi  pasien  di  kala  sehat  maupun  sakit,  dengan  cara  mengutamakan

                        pencegahan    sesuai   kelompok     usia.   Memberikan     dukungan     dengan
                        memberdayakan pasien, melalui keterampilan pendekatan kepada pasien, keluarga

                        pasien, dan komunitasnya adalah hal yang utama.


                        1.2 Tujuan



                        1.2.1 Tujuan Umum



                               Diperolehnya  pemahaman  mahasiswa  promotor  kesehatan  mengenai

                        Program Dasar Promosi Kesehatan di Layanan Primer.
   18   19   20   21   22   23   24   25   26   27   28