Page 55 - Buku PPKN Kelas X
P. 55

Apa yang kalian pikirkan setelah melihat gambar di atas? Kalau kalian bisa
               berpikir dengan jernih, kalian pasti bersyukur kepada  Tuhan  Yang Maha Esa
               atas anugerah yang diberikan kepada negara kita berupa kekayaan alam yang
               melimpah. Gambar-gambar di atas hanya sebagian contoh dari kekayaan alam
               negara kita, tentunya masih sangat banyak kekayaan alam yang dimiliki negara
               kita. Orang-orang dari negara lain banyak yang iri atas kekayaan dan keindahan
               alam Indonesia, bahkan mereka beranggapan bahwa negara kita ini adalah
               potongan surga yang jatuh ke bumi. Perhatikanlah lirik lagu Rayuan Pulau Kelapa
               yang diciptakan oleh Ismail Marzuki.


                                          Rayuan Pulau Kelapa

                                           Tanah air ku Indonesia
                                         Negeri elok amat ku cinta
                                     Tanah tumpah darahku yang mulya

                                       yang ku puja sepanjang masa
                                       Tanah air ku aman dan makmur
                                        Pulau kelapa nan amat subur
                                 Pulau melati pujaan bangsa sejak dulu kala
                                      Melambai-lambai, nyiur di pantai
                                          Berbisik-bisik, raja klana
                                      Memuja pulau nan indah permai
                                           Tanah air ku Indonesia




                  Lirik lagu di atas merupakan gambaran bahwa Indonesia adalah negara yang
               aman dan makmur yang memiliki kekayaan alam melimpah. Di atas wilayah
               Indonesia, terhampar daratan yang luas dengan segenap potensi kekayaan
               alamnya seperti kekayaan dari hutan, area persawahan, binatang-binatang darat
               yang beranekaragam. Di wilayah lautan juga tidak kalah kayanya, puluhan juta
               ikan  hidup  di perairan Indonesia,  keindahan  terumbu  karang  dan pesona laut
               lainnya merupakan anugerah Tuhan yang tidak ternilai. Bukan hanya di daratan
               dan lautan, di perut bumi Indonesia pun menyimpan kekayaan yang melimpah
               berupa bahan tambang seperti minyak bumi, emas, gas bumi, besi, batu bara,
               tembaga, perak, dan sebagainya.





                                                Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan  41
   50   51   52   53   54   55   56   57   58   59   60