Page 13 - Microsoft Word - Evaluasi Media dan Teknologi Pendidikan.docx
P. 13

2) konsep  atau  teori  yang  menjadi  landasan  pengembangan  media

                          pembelajaran,

                      3) hasil  penelitian  dalam  bidang  media  pembelajaran  yang  sudah

                          dipublikaskan atau diseminarkan, dan

                      4) bantuan ahli materi dan ahli media pembelajaran

                           (Warsita, 2013: 441).



                          Ada 3 kriteria utama dalam mengevaluasi media pembelajaran, yaitu:

                          1.     Kualitas  isi  dan  tujuan  (quality  of  content  and  goals).  Hal  ini

                          berkaitan  dengan  ketepatan,  kepentingan,  kelengkapan,  keseimbangan,

                          minat/perhatian, keadilan, dan kesesuaian dengan situasi peserta didik.

                          2.     Kualitas  instruksional  (instructional  quality).  Hal  ini  berkaitan

                          dengan pemberian kesempatan belajar dan bantuan belajar kepada peserta

                          didik,  kualitas  memotivasi,  fleksibilitas  instruksional,  hubungan  dengan

                          program  pembelajaran  lainnya,  kualitas  sosial  interaksi  instruksional,

                          kualitas tes dan penilaian, dampak kepada peserta didik serta dampak bagi

                          guru dan pembelajarannya.

                          3.     Kualitas  teknis  (technical  quality).  Hal  ini  berkaitan  dengan


                          keterbacaan, mudah digunakan, kualitas tampilan atau tayangan, kualitas

                          penanganan  jawaban,  kualitas  pengelolaan  program,  dan  kualitas

                          pendokumentasian (Arsyad, 1997).


                      Sedangkan  menurut  Arif  dan  Makalalag  (2020:  137-138),  kriteria  dalam

                    mengevaluasi media pembelajaran ialah:


                    1.    Relevansi dengan tujuan pendidikan dan pembelajaran.

                    2.    Kesesuaian dengan waktu, tempat, alat yang tersedia, dan tugas pendidik.

                    3.    Kesesuaian dengan jenis kegiatan yang tercakup dalam pendidikan.

                    4.    Menarik perhatian peserta didik.



                                                             13
   8   9   10   11   12   13   14   15   16   17   18