Page 3 - EMODUL STOP BULLYING
P. 3
Kata Pengantar
Bullying merupakan kata yang tidak asing lagi ditelinga kita terlebih di era keterbukaan informasi
seperti sekarang ini. Beragam berita dan informasi tentang kasus bullying dengan sangat mudah menyebar
diseluruh pelosok tanah air. Salah satu contoh misalnya pada tahun 2020 kasus perundungan kembali mewarnai
dunia Pendidikan di tanah air. Salah seorang siswa SMP di Malang terpaksa harus kehilangan dua ruas jarinya
karena diamputasi akibat menjadi korban bullying fisik. Fakta yang menambah miris adalah korban dibanting
temannya di atas paving sekolah dengan dalil hanya bercanda (retrived from Kompas.com. kasus bully siswa
SMP di kota Malang, kepala sekolah dipecat, 2 siswa ditetapkan sebagai tersangka. Available at :
https://regional.kompas.com/read/2020/02/12/11220021/kasus-bully-siswa-smp-di-kota-malang-kepala-sekolah-
dipecat-2-siswa?page=all ).
Hal yang sangat di sayangkan bahwa fakta menyebutkan banyak pihak yang melakukan bullying dengan alasan
hanya bercanda. Fakta-fakta berikut membuktikan bahwa tindakan bullying merupakan masalah serius serta
harus segera di entaskan.
Unggul Kratif Inovatif Berkelanjutan 2