Page 2 - Copy of AKUNTANSI PERUSAHAAN DAGANG
P. 2
Akuntansi Perusahaan Dagang/XI
KATA PENGANTAR
Puji syukur penulis panjatkan ke hadirat Allah SWT, karena atas
berkat dan rahmat-Nya buku elektronik ini dapat diselesaikan dengan
baik. Buku elektronik akuntansi perusahaan dagang kelas XI AKL
SMK/MAK ini disusun sebagai rujukan untuk memahami kajian
akuntansi secara menyeluruh bagi pemakai yang relevan.
Buku akuntansi perusahaan dagang untuk peserta didik kelas
XI AKL SMK/MAK menyajikan pembahasan mengenai dokumen
transaksi perusahaan dagang, jurnal khusus perusahaan dagang, buku
pembantu piutang perusahaan dagang, buku pembantu utang
perusahaan dagang, buku pembantu persediaan barang dagang.
Pembahasan setiap materi yang disajikan menggunakan bahasa yang
lugas dan mudah dipahami.
Pengembangan buku elektronik akuntansi perusahaan dagang
ini diharapkan dapat membantu peserta didik maupun pendidik (guru)
untuk lebih mudah memahami materi-materi akuntansi perusahaan
dagang, selain itu buku elektronik ini diharapkan dapat menjadi teman
sekaligus referensi bacaan yang menyenangkan bagi peserta didik
untuk mempelajari lebih dalam tentang akuntansi perusahaan dagang
serta mampu menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari.
Terwujudnya buku elektronik ini adalah berkat bantuan dan
dukungan berbagai pihak. Oleh karena itu, penulis mengucapkan
terima kasih kepada Bapak Roza Thohiri, SE., M.Si selaku dosen
pembimbing dan Bapak/Ibu validator materi dan media yang telah
memberikan kritik dan saran terhadap buku elektronik ini. Semoga
buku elektronik ini dapat bermanfaat bagi kita semua, khususnya para
peserta didik.
Medan, 22 Januari 2024
Dinda Marliza
NIM. 7193142012
i