Page 35 - E-MODUL SISTEM EKSRESI BERBASIS GUIDED DISCOVERY LEARNING
P. 35
DATA COLLECTION
Simak dan pahami uraian materi pembelajaran berikut!
Hati adalah kelenjar terbesar dalam tubuh dan melakukan
banyak fungsi hati yang penting untuk menjaga tubuh agar bebas
dari toksin dan zat-zat berbahaya, serta mengekresikan cairan
empedu. Fungsi cairan empedu adalah mengemulsi lemak, mengubah
zat yang tidak dapat larut dalam air menjadi larut dalam air,
mengaktifkan enzim lipase, membantu absorpsi lemak di usus,
membuang zat-zat sisa, mewarnai feses dan urin. Komposisi getah
empedu yaitu air, garam mineral, asam empedu, fosfolipid, kolesterol,
dan pigmen empedu (bilirubin/biliverdin). Zat warna empedu yang
disebut bilirubin dihasilkan dari pemecahan hemoglobin yang
terdapat pada sel darah merah.
Perhatikan video ini untuk
lebih memahami mkanisme kerja
Info Biologi hati
Sel darah merah memiliki umur
hidup sekitar 100-200 hari karena Jelajah Materi
tidak memiliki inti sel dan
membran selnya selalu
bergesekan dengan pembuluh
kapiler darah https://studio.yout
ube.com/video/ks6
BaJd2y38/edit
23