Page 54 - E-MODUL SISTEM EKSRESI BERBASIS GUIDED DISCOVERY LEARNING
P. 54
D. Gangguan/Penyakit Organ Ginjal
PROBLEM STATEMENT
Beberapa hari ini Pak Ogah merasakan nyeri dibagian punggung
bawah dan mengalami pembengkakan pada tangan, kaki dan wajah.
Oleh karena iu, istri Pak Ogah mengajak unuk melakukan
pemeriksaan kesehaan. Dokter menyarankan Pak Ogah untuk
melakukan CT Scan. Pada hasil CT Scan terdapat gambaran Chronic
Kidney Disease kanan, ukuran mengecil 4,7 x 3cm, tepi lobulated.
Hal ini mengharuskan Pak Ogah menjalani cuci darah. Kira-kira apa
yang terjadi pada ginjal Pak Ogah? Lalu apa nama penyakit yang
diderita oleh Pak Ogah?
DATA COLLECTION
Simak dan pahami uraian materi pembeajaran berikut!
Gagal ginjal merupakan kondisi di mana satu atau kedua ginjal
tidak dapat lagi berfungsi dengan baik. Terkadang, gagal ginjal
bersifat sementara dan muncul dengan cepat. Namun di lain waktu,
gagal ginjal juga dapat menjadi kondisi kronis yang akan memburuk
secara perlahan dalam waktu yang lama. Oleh karena itu, gagal
ginjal dapat dibedakan menjadi dua jenis utama, yakni gagal ginjal
kronis dan akut.
41