Page 173 - Interactive Ebook English4tourism - flip pdf corporate
P. 173

157


                                                  Riwayat Hidup Penulis

                               Penulis adalah putra keempat dari lima bersaudara, buah cinta dari

                        pasangan Moch. Jumali dan Sudarmi, yang dilahirkan di Masaran 7 Maret 1975  Jawa
                        Tengah. Penulis memulai pendidikan di Sekolah Dasar Negeri 1 Masaran Kabupaten
                        Sragen hingga kelas 3 dan menyelesaikan jenjang pendidikan dasar di SDN 1 Tulung

                        Balak kecamatan Batanghari Nuban Lampung Timur tahun 1999.       Pada tahun
                        1999, penulis melaksanakan jenjang pendidikan di sekolah tingkat pertama di SMPN

                        Kota Gajah Lampung Tengah. Kemudian melanjutkan sekolah ke jenjang pendidikan
                        menengah tingkat atas di SMAN Kota Gajah Lampung Tengah. Pada tahun 1994,
                        setelah menamatkan pendidikan menengah tingkat atas, penulis diterima sebagai

                        mahasiswa baru di Program Studi Bahasa Inggris Jurusan Bahasa dan Seni Fakultas
                        Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Lampung. Pada tahun 2010 penulis

                        menyelesaikan pendidikan S2 Teknologi Pendidikan di Pascasarjana Universitas
                        Lampung.
                               Selama menjadi mahasiswa, penulis aktif di organisasi internal  dan

                        eksternal kampus. Penulis aktif sebagai wartawan kampus pada majalah TEKNOKRA
                        Universitas Lampung.   Penulis juga pernah menjabat sebagai Sekretaris Umum

                        Senat FKIP Unila masa bakti 1996-1997 dan menjadi Ketua Senat FKIP Unila pada
                        periode 1997-1998. Untuk organisasi eksternal, penulis tercatat sebagai sekretaris

                        umum Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) komisariat FKIP Unila pada tahun 1996-
                        1998.  Penulis juga aktif di organisasi kursus yaitu Himpunan Penyelenggara Kursus
                        Indonesia (HIPKI) baik sebagai Dewan Pengurus Daerah (DPD)  di tingkat provinsi

                        sebagai ketua selama dua periode (2014-2020) dan Dewan Pengurus Pusat (DPP)
                        dan terakhir menjabat sebagai Sekretaris Jenderal DPP HIPKI periode 2018 – 2019.

                        Penulis juga sebagai anggota Badan Akreditasi Nasional Pendidikan Anak Usia Dini
                        dan Pendidikan Non Formal (BAN PAUD PNF)  pada periode tahun 2016 – 2020 dan

                        aktif sebagai asesor  BAN PAUD PNF periode 2016 - 2020. Pada tahun 2021 hingga
                        saat ini aktif sebagai asesor BNSP bidang pariwisata yang berhomebase di LSP PHN
                        (Pariwisata Hospitaliti Nasional) Bandar Lampung. Penulis juga aktif di asosiasi

                        profesi bidang perjalanan wisata yaitu ASPPERWI (Asosiasi Pelaku Perjalanan
                        Wisata Indonesia) dan didapuk sebagai ketua pengurus DPD ASPPERWI Provinsi

                        Lampung.
                               Setelah menyelesaikan studi di program studi bahasa Inggris S1 di FKIP
                        Universitas Lampung, penulis bekerja sebagai guru di lembaga kursus IEC (Intensive
   168   169   170   171   172   173   174