Page 9 - Materi Virus Fase E
P. 9

d)  Virus digunakan untuk memberantas serangga hama

                              e)  Membuat perangkat elektronik (kapasitor/alat penyimpan energi listrik)
                          2)  Peranan virus yang merugikan

                              a)  Bagi manusia
                                 i)  Gondongan: Penyakit pembengkakan kelenjar parotis (kelenjar ludah)

                                     yang dapat menular. Disebabkan oleh Paramyxovirus.

                                 ii)  Herpes: Penyakit infeksi pada sel epitel. Herpes disebut juga "demam
                                     lepuh". Penyebabnya adalah virus herpes simpleks (HSV-1 dan HSV-3).

                                 iii) Cacar air varisela (chickenpox) dan herpes zoster (shingles): Penyakit
                                     ringan yang mudah menular. Ditandai timbulnya vesikula pada kulit dan

                                     selaput lendir. Disebabkan oleh virus varisela

                                 iv) Hepatitis: Penyakit gangguan fungsi hati dan saluran empedu yang dapat
                                     menyebabkan kematian. Ditularkan melalui cairan dalam tubuh/benda

                                     yang disentuh.
                                     (1) Penyakit hepatitis A disebabkan oleh HAV dari genus Hepadnavirus.

                                     (2) Penyakit  hepatitis  B  disebabkan  oleh  HBV  dari  genus
                                         Orthohepadnavirus.

                                     (3) Penyakit hepatitis C disebabkan oleh HCV dari genus Hepacivirus.

                                     (4) Penyakit  hepatitis  D  disebabkan  oleh  virus  HDV  dari  genus
                                         Deltavirus.

                                     (5) Penyakit  hepatitis  E  disebabkan  oleh  virus  HEV  dari  Genus
                                         Herpesvirus.

                                  v)  Influenza  dan  parainfluenza:  Influenza  disebabkan  oleh  kelompok

                                      virus Orthomyxovirus yang berbentuk bulat dengan diameter 100 nm.
                                      Parainfluenza  disebabkan  oleh  Parainfluenza  virus  dengan  masa

                                      inkubasi 2-6 hari.
                              b)  Bagi hewan

                                 i)  Rabies:  Infeksi  akut  pada  susunan  saraf  pusat.  Disebabkan  oleh

                                     Rhabdovirus yang dapat menular ke manusia melalui gigitan atau air liur
                                     hewan penderita, misalnya anjing, tikus, kucing, dan kelelawar.

                                 ii)  Penyakit  mulut  dan  kuku:  Disebabkan  oleh  Aphthovirus  dari
                                     Famili Picornaviridae.

                                 iii) Tetelo (NCD): Disebabkan oleh virus NCD dan bersifat mudah menular.
   4   5   6   7   8   9   10   11