Page 4 - Salinan dari Beige dan Coklat Cover Buku untuk Anak dengan Ilustrasi yang Kreatif dan Ceria
P. 4

Bioma








                A. Pengertian



                                                                    Pengertian bioma menurut Kamus
                                                                    Besar  Bahasa  Indonesia  (KBBI)
                                                                    adalah ekosistem dalam skala luas,

                                                                    berupa  wilayah  yang  mempunyai
                                                                    sifat  geografis  atau  iklim  yang
                                                                    sama  (misalnya  hutan  tropis,
                                                                    padang  pasir,  padang  rumput),
                                                                    ditunjukkan  dengan  garis  lintang
                                                                    dan      bujur.     Bioma       adalah
                                                                    ekosistem  besar  dan  luas  yang  di
                                                                    dalamnya        terdapat      berbagai
                                                                    macam flora dan fauna yang khas.
                Dalam  biologi,  bioma  dapat  didefinisikan  sebagai  komunitas  ekologi  utama
                organisme  yang  beradaptasi  dengan  kondisi  iklim  atau  lingkungan  tertentu  di
                wilayah  geografis  yang  luas  tempat  mereka  hidup.Selain  itu,  bioma  juga
                ditentukan  oleh  struktur  tumbuhan,  seperti  semak,  pohon,  dan  rerumputan.
                Kondisi  tersebut  yang  menjadikan  bioma  tidak  dapat  dibedakan  berdasarkan
                genetik,  kesamaan  sejarah,  atau  taksonomi.  Bioma  biasanya  terdiri  dari
                produsen, konsumen dan pengurai atau decomposer, yang di dalamnya terjadi
                siklus yang diawali oleh tumbuhan.


                B. Faktor - Faktor yang Mempengaruhi



                Bioma


                Ada  beberapa  faktor  yang  mempengaruhi  pembentukan  dan  karakteristik
                bioma. Berikut ini adalah beberapa faktor utama yang mempengaruhi bioma :

                1. Iklim

                   Iklim  adalah  salah  satu  faktor  paling
                   penting         yang          mempengaruhi
                   pembentukan  bioma.  Iklim  mencakup
                   faktor-faktor  seperti  suhu,  curah  hujan,
                   dan pola cuaca. Iklim yang berbeda akan
                   menghasilkan bioma yang berbeda pula.

                   Misalnya, hutan hujan tropis terbentuk

                                                             1 1
   1   2   3   4   5   6   7   8   9