Page 160 - untitled
P. 160

Secara  fisik,  orang  Arya  ini  memiliki  ciri-  ciri  berhidung  mancung,
                 berkulit putih, tinggi, dan atraktif. Pada zaman itu, walaupun hidup bangsa
                 Arya  nomaden  (tidak  menetap),  namun  bangsa  Arya  sudah  memiliki
                 kebudayaan  yang  tinggi.  Bangsa  Arya  dianggap  sebagai  penyebar  agama

                 Weda di India. Dengan demikian, istilah Hindu yang dipakai sebagai agama
                 Hindu  sekarang  menunjuk  pada  “orang yang mendiami daerah lembah

                 Sungai Sindhu, termasuk agama dan kebudayaan yang mereka anut”.





































                         Gambar 5.6 Infografis Pembagian Zaman Perkembangan agama Hindu di India

                 2.  Sejarah Agama Hindu di Afganistan
                 Masyarakat Afganistan di masa lampau memiliki hubungan budaya yang
                 erat  dengan  India.  Hal  ini  ditunjukkan  dengan  dijalankannya  pemujaan

                 terhadap dewa-dewi Hindu. Agama Hindu masuk ke Afganistan diperkirakan
                 ketika di India masih berlangsung zaman Weda. Dalam cerita Mahabharata,
                 dikisahkan  bahwa  Raja  Sangkuni  merupakan  penguasa  kerajaan  yang

                 wilayahnya pada masa kini diperkirakan berada di Kandahar, Afganistan.




                 144 | Pendidikan Agama Hindu dan Budi Pekerti untuk SMP Kelas VIII
   155   156   157   158   159   160   161   162   163   164   165