Page 43 - E-MODUL EKONOMI
P. 43
1. Mengetahui dan mencari tahu barang apa yang dibutuhkan masyarakat.
2. Mencari solusi atas distribusi barang yaitu dengan cara mencari solusi yang tepat
agar barang yang diproduksi dapat sampai ke konsumen akhir
3. Agar barang yang dihasilkan dapat diterima dan digunakan oleh masyarakat, maka
kita harus mengetahui dan menetapkan harga yang dapat dijangkau oleh masyarakat
dan memastikan barang yang telah diproduksi tersebut benar-benar berguna bagi
masyarakat.
4. Ekonomi Pancasila, Ini adalah sistem ekonomi yang kita pakai sampai sekarang. ...
Sistem ekonmi ini mengedepankan pihak pemerintah dan swasta dalam mengelola
perekonomian. Jadi, ada pembagian peran yang jelas antara badan usaha (Badan Usaha
Milik Negara dan Badan Usaha Milik Swasta).
5. Demokrasi ekonomi yang diterapkan di Indonesia mengandung ciri-ciri positif sebagai
berikut.
a. Perekonomian disusun sebagai usaha bersama berdasar atas-asas kekeluargaan.
b. Cabang-cabang produksi yang penting bagi negara dan yang menguasai hajat hidup
orang banyak dikuasai oleh negara.
c. Bumi dan air dan kekayaan alam yang terkandung di dalamnya dikuasai oleh negara
dan dipergunakan untuk sebesar-besarnya kemakmuran rakyat.
d. Sumber-sumber kekayaan dan keuangan negara digunakan dengan permufakatan
lembaga-lembaga perwakilan rakyat serta pengawasan terhadap kebijaksanaannya ada
pada lembaga-lembaga perwakilan rakyat pula.
e. Fakir miskin dan anak-anak yang terlantar dipelihara oleh negara
f. Warga negara memiliki kebebasan dalam memilih pekerjaan yang dikehendaki serta
mempunyai hak akan pekerjaan dan penghidupan yang layak.
g. Hak milik perorangan diakui dan pemanfaatannya tidak boleh bertentangan dengan
kepentingan masyarakat.
h. Potensi, inisiatif, dan daya kreasi setiap warga negara diperkembangkan sepenuhnya
dalam batas-batas yang tidak merugikan kepentingan umum.
Ciri negatif dalam sistem perekonomian Indonesia yang harus dihindarkan di antaranya
sebagai berikut.
Modul Masalah Ekonomi dalam Sistem Ekonomi Kelas X SMA/SMK