Page 20 - SEJARAH Kelas X - Cara Berfikir Diakronik Dan Sinkronik Dalam Sejarah
P. 20
dalam sejarah ialah sebagai pencipta sejarah karena hanya manusia yang
membuat pengalaman menjadi sejarah.
Gambar 1.6 Fosil Manusia Purba
Tidak semua peristiwa dapat dikatakan sebagai sejarah. sebuah kenyataan
sejarah dapat diketahui melalui bukti-bukti sejarah yang dapat menjadi saksi
terhadap peristiwa yang telah terjadi. Agar sebuah peristiwa dapat dikatakan
sebagai sejarah maka harus memenui ciri-ciri berikut ini:
a. Peristiwa tersebut berhubungan dengan kehidupan manusia baik sebagai
individu maupun kelompk misalnya proklamasi kemerdekaan RI
b. Memperhatikan dimensi ruang dan waktu (kapan waktu terjadinya )
sejarah memiliki tiga unsur penting, yakni manusia, ruang dan waktu.
dengan demikian dalam mengembangkan pembelajaran sejarah harus
selalu diingat siapa pelaku peristiwa sejarah dan kapan.. misalnya insiden
bendera di Hotel Yamato
c. peristiwa tersebut dapat dikaitkan dengan peristiwa lain. contohnya
peristiwa perang yang disebabkan oleh aspek politik, ekonomi dan sosial
misalnya pecahnya Perang Dunia 1
d. adanya hubungan sebab-akibat dari peristiwa tersebut. misalnya perang
Vietnam menyebabkan gelombang terjadinya perpidahan orang Vietnam
keluar negaranya dengan memakai perahu (boat people) ke Asia
Tenggara.
e. peristiwa sejarah yang terjadi merupakan sebuah perubahan dalam
kehidupan. misalnya penemuan mesin uap oleh james watt yang
mendorong revolusi industri.
13 | E-Modul Sejarah Indonesia