Page 22 - E-Modul I Wayan Sumandya
P. 22
Contoh
Data nilai ulangan matematika dari 40 siswa kelas XII Jasa Boga 1 adalah
5 6 7 5 2 6 5 6 3 7
6 4 3 8 7 4 8 6 8 5
5 3 6 5 8 5 6 2 4 6
7 6 4 7 3 6 5 7 4 6
Dapat disajikan dalam tabel distribusi frekuensi sebagai berikut :
Nilai ulangan (Xi) Turus Frekuensi (fi)
2 II 2
3 IIII 4
4 IIII 5
5 IIII III 8
6 IIII IIII I 11
7 IIII I 6
8 IIII 4
2). Distribusi Frekuensi Berkelompok
Digunakan bila data yang diperoleh mempunyai ukuran besar sehingga data
dikelompokkan menjadi beberapa interval kelas. Adapun cara membuat
daftar distribusi frekuensi data berkelompok adalah sebagai berikut:
a. Tentukan jangkauan (Range)
Jangkauan (Range) = data terbesar – data terkecil
R = Xmax - Xmin
b. Tentukan banyaknya kelas interval
Digunakan Aturan STURGES yaitu: k = 1 + 3,3 log n
Dengan k = banyaknya kelas
n = banyaknya data
c. Tentukan panjang kelas interval (p)
p = dengan p = panjang kelas
R = jangkauan (Range)
k = banyaknya kelas
d. Tentukan batas bawah kelas interval pertama, biasanya diambil data
terkecil. Usahakan titik tengah kelas berupa bilangan bulat.
e. Tentukan frekuensi tiap kelas dengan menggunakan sistem turus.
22