Page 27 - E-Modul Untuk Siswa_Neat
P. 27
RESONANSI BUNYI
RESONANSI BUNYI
DEFINISI
Bergetarnya suatu benda Resonansi hanya akan terjadi
karena ada benda lain yang bila frekuensi alamiah getaran
bergetar dan memiliki frekuensi benda sama dengan frekuensi
yang sama. getaran yang menyebabkannya.
Pernahkah kamu bermain ayunan bersama temanmu?
Bayangkan kamu sedang mendorong ayunan temanmu
secara sembarang. Maka amplitudo ayunan yang terbentuk
tidak banyak berubah.
Tetapi saat kamu mendorong ayunan tepat di titik baliknya,
berarti kamu mengayunkannya dengan frekuensi yang sama
dengan frekuensi ayunan, maka amplitudonya akan
bertambah secara teratur
Frekuensi antara ayunan dan yang mendorong ayunan
harus seirama, dengan kata lain, frekuensi alamiah
ayunan harus sama dengan frekuensi pemberian gaya
dorong. Hal ini sejalan dengan prinsip resonansi.
Kamu Penasaran?
Pada alat musik biasanya terdapat bagian
yang berfungsi sebagai tempat resonansi
agar suara yang dihasilkan jernih dan
kuat. Contohnya adalah bitar akustik.
Bagaimana cara kerja gitar akustik untuk
menghasilkan suara yang indah?
Gitar akustik mempunyai sebuah kotak udara.
Partikel-partikel udara di dalam kotak udara ini
akan ikut bergetar ketika senar gitar dipetik. Udara
di dalam kotak gitar beresonansi dengan kawat
yang bergetar, yang kemudian memperkuat suara
yang dihasilkan oleh senar gitar.
Source:
https://pixabay.com/id/photos/gitar-bass-gitar-akustik-4767278/
20