Page 9 - FLIPBOOK
P. 9

1. Perubahan lingkungan karena aktivitas manusia
               Perubahan lingkungan dapat terjadi karena aktivitas manusia. Aktivitas manusia yang dapat

               merubah lingkungan, contohnya penebangan hutan, pembangunan, dan penggunaan bahan-
               bahan kimia yang akhirnya dapat merugikan manusia itu sendiri.


                   a.  Penebangan hutan
































                           Sumber: https://nationalgeographic.grid.id/read/13289389/kualitas-hidup-indonesia-

                                                turun-akibat-penebangan-hutan


               Penebangan  pohon-pohon  di  hutan  tanpa  perhitungan  akan  menimbulkan  berbagai  akibat
               saling berkaitan, antara faktor biotik dan abiotik. Hilangnya pohon akan menyebabkan tanah

               menjadi  terbuka  dan  terkena  sinar  matahari  secara  langsung.  Penyinaran  meningkatkan
               evaporasi  (penguapan)  sehingga  permukaan  tanah  mengembang  dan  kering.  Peristiwa  ini

               diikuti penurunan kelembapan udara, rendahnya kelembapan udara menyebabkan temperatur
               pada siang hari tinggi dan suhu padamalanya rendah. Hal ini mempengaruhi proses fisiologi

               tumbuhan.  Tumbuhan  yang  masih  ada  umngkin  dapat  bertahan  dengan  perubahan  suhu

               tersebut, atau akan mengalami kematian. Mungkin pula diikuti dengan punahnya jenis hewan
               yang memerlukan tumbuhan tersebut.


               Jika turun hujan lebat pada tanah yang terbuka tersebut, air hujan akan jatuh secara langsung
               ke lapisan atas tanah yang memiliki kesuburan tinggi (humus). Tidak adanya tumbuhan yang

               dapat menahan air hujan mengakibatkan air tidak dapat meresap ke dalam tanah. Hal ini dapat

               mengakibatkan banir yang membahayakan manusia. Selain itu, aliran air akan mengikis lapisan


                                                            6
   4   5   6   7   8   9   10   11   12   13   14