Page 34 - E-MODUL EKOSISTEM
P. 34
SINTAKS DISCOVERY LEARNING
1. Stimulation (Pemberian Rangsangan)
Makhluk hidup membutuhkan makhluk hidup
lainnya. Kita sebagai manusia membutuhkan
tenaga untuk menjalankan aktivitas. Sumber
tenaga tersebut bisa kita dapatkan lewat
makanan yang kita makan. Contohnya di
ekosistem, tikus yang memakan tumbuhan
untuk mendapatkan nutrisi agar dapat
tumbuh dan bertahan hidup. Kemudian tikus
itu dimakan oleh ular yang memakannya agar
tetap hidup. Pada akhirnya ular itu pun
dimakan oleh Elang agar mampu bertahan
hidup. Mengapa peristiwa tersebut bisa
terjadi?
25