Page 4 - LKPD 1 - KONSEP FUNGSI KOMPOSISI
P. 4
E-LKPD BERBASIS CASE METHOD
Pengertian
E-LKPD (Lembar Kerja Peserta Didik Elektronik) merupakan pedoman
aktivitas siswa versi elektronik yang menggabungkan fitur gambar, video,
audio, dan hyperlink, sehingga memungkinkan adanya interaksi antara
peserta didik dan guru. E-LKPD dapat dijalankan dengan menggunakan
komputer, tablet, dan smartphone sehingga lebih menarik dan lebih dekat
dengan siswa.
Karakteristik Case Method
Karakteristik model pembelajaran case method adalah sebagai berikut:
a. Menggunakan masalah dalam bentuk kasus dalam pembelajaran,
permasalahan dalam yang disajikan merupakan kasus dari
kehidupan nyata atau narasi yang dikembangkan oleh guru.
b. Berorientasi pada siswa, siswa diharapkan berpartisipasi aktif
dalam menggali informasi untuk menemukan solusi dari kasus yang
disediakan di bawah pengawasan guru di forum kelas.
c. Berbasis diskusi, untuk menemukan jawaban atas permasalahan
yang diberikan diperlukan diskusi secara berkelompok maupun
diskusi kelas secara klasikal.
d. Kolaborasi, untuk memperoleh penyelesaian masalah terbaik
diperlukan kolaborasi antar siswa dan guru.