Page 41 - PRODUK Skripsi 6 pdf
P. 41
Transport dan Pertukaran Zat pada Manusia
Selain itu, ada beberapa faktor lainnya yang dapat menyebabkan GERD atau
kekambuhannya:
1) Faktor gaya hidup
Misalnya berupa:
a) Kebiasaan merokok atau terpapar asap rokok.
b) Makan dalam porsi besar sebelum berbaring.
c) Menggunakan banyak obat antiinflamasi nonsteroid (NSAID), seperti aspirin
dan ibuprofen.
2) Faktor Kesehatan
GERD dapat terjadi akibat faktor kesehatan berikut:
a) Kegemukan
b) Kehamilan
c) Kelainan jaringan ikat
d) Berusia tua
3) Kondisi Lain
Faktor kesehatan lain yang dapat memperburuk gejala GERD antara lain:
a) Kecemasan
b) Kehamilan
c) Sindrom iritasi usus.
4) Pemicu Makanan
Beberapa makanan mungkin memicu gejala GERD lebih parah jika dibandingkan
dengan makanan lain, seperti:
a) Makanan berlemak tinggi, misalnya gorengan dan makanan cepat saji
b) Makanan pedas
c) Buah-buahan dan sayuran tertentu, seperti nanas, tomat, dan jeruk
d) Minuman tertentu, seperti kopi, teh, dan minuman berkarbonasi
32
E-MODUL BIOLOGI KELAS XI SMA/MA