Page 200 - Project Akhir Media Pendidikan
P. 200

Glossarium




            Array                   : Suatu variabel yang merepresentasikan daftar (list) atau kumpulan data yang
                                     memiliki tipe data sama.
            Bahasa C                :  Bahasa  pemrograman  yang  berkekuatan  tinggi  (powerful)  dan  fleksibel
                                     yang  telah  banyak  digunakan  oleh  para  programmer  profesional  untuk
                                     mengembangkan  program-program  yang  sangat  bervariasi  dalam  berbagai
                                     bidang.
            Bracket                 : Tanda [] untuk mendeklarasikan suatu array satu dimensi dalam bahasa C.
            Fungsi                  :  Suatu  blok  program  yang  digunakan  untuk  melakukan  proses-proses
                                     tertentu.
            Komentar program        : Bagian (berupa teks) di dalam program yang  tidak  ikut  dieksekusi  pada  saat
                                     proses  kompilasi.
            Kompilator              :  Kumpulan  kode  program  yang  ditulis  dalam  suatu  bahasa  pemrograman
                                     tertentu akan diterjemahkan oleh kompilator ke dalam bahasa assembly; yang
                                     selanjutnya akan diterjemahkan lagi menjadi kode objek sehingga perintah-
                                     perintahnya akan dikenali oleh komputer (dalam hal ini mesin).
            Memory leak             : Peristiwa dimana terdapat adanya ruang memori yang terbuang secara sia-sia
                                     karena ruang memori tersebut sudah tidak dapat di akses untuk didealokasikan.
            Operator assignment     :  Suatu  operator  penugasan  yang  digunakan  untuk  memasukkan  nilai  ke
                                     dalam suatu variabel.
            Parameter aktual        : Parameter yang terdapat pada saat pemanggilan fungsi.
            Parameter formal        : Parameter yang terdapat pada pendefinisian fungsi.
            Parameter               : Suatu variabel yang berfungsi untuk menampung nilai yang akan dikirimkan
                                     ke dalam fungsi.
            Pointer                 : Sebuah variabel yang berisikan alamat memori (bukan nilai) atau dengan kata
                                     lain dapat dikatakan bahwa pointer adalah suatu variabel penunjuk ke alamat
                                     memori tertentu.
            Program komputer        :  Suatu  perangkat  lunak  (software)  yang  digunakan  untuk  keperluan-
                                     keperluan  aplikatif  tertentu  di  berbagai  bidang,  baik  di  lingkungan
                                     perusahaan, pendidikan ataupun yang lainnya.
            Return value            : Fungsi yang tidak mengembalikan nilai, digunakan untuk melakukan proses-
                                     proses yang tidak menghasilkan nilai, seperti melakukan pengulangan, proses
                                     pengesetan nilai ataupun yang lainnya.
            Statemen switch         :  Ekspresi  yang  digunakan  untuk  melakukan  pemilihan  terhadap  ekspresi
                                     atau kondisi yang memiliki nilai-nilai konstan.
            String                  : Suatu kumpulan karakter yang terangkai secara bersamaan.
            Struktur                : Sekumpulan variabel yang mungkin terdiri dari beberapa tipe data berbeda dan
                                     dikelompokkan dalam satu nama untuk kemudian diakses oleh program.
            Tipe data               :  Sesuatu  yang  digunakan  untuk  merepresentasikan  jenis  dari  suatu  nilai
                                     tertentu.
            Union                   : Suatu struktur yang  semua field-nya mengacu ke satu buah alamat yang  sama.
            Variabel                : Suatu pengenal di dalam program yang berguna untuk menyimpan nilai dari
                                     tipe data tertentu.
            Void function           : Fungsi yang mengembalikan nilai.




                                                          196
   195   196   197   198   199   200   201   202