Page 47 - MODUL IPA ONLINE BERBASIS SESD MATERI BIOTEKNOLOGI
P. 47
GLOSARIUM
B
Biologi Molekuler : Multi disiplin ilmu dari biokimia, biologisel, dan
genetika yang mempelajari aktivitas biologi pada level
molekuler, termasuk interaksi antara perbedaan tipe
DNA, RNA, protein dan biosintesisnya.
Biosains : Sains tentang ilmu biologi
G
Genetika : Cabang biologi yang mempelajari pewarisan sifat pada
organisme maupun suborganisme
I
In Vitro : Istilah yang dipakai dalam biologi untuk menyebutkan
kultur jaringan suatu sel, jaringan, atau bagian organ
tertentu di dalam laboratorium
Insulin : Sebuah hormon polipeptida yang mengatur
metabolisme karbohidrat
M
Manipulasi Genetik : Manipulasi DNA secara manual untuk mengubah
karakter suatu organisme dengan menggunakan
bioteknologi
Metabolisme : Proses ketika tubuh mengubah makanan dan minuman
yang dikonsumsi menjadi energi
Mikrobiologi : Sebuah cabang ilmu biologi yang mempelajari
mikroorganisme
Mutagenik : Perubahan yang terjadi pada bahan genetik baik pada
taraf tingkatan gen maupun pada tingkat kromosom
O
Organisme : Setiap entitas individual yang mampu menjalankan
fungsi-fungsi kehidupan
40